Pelatihan Kewirausahaan dan Motivasi Bagi PKK Desa Pulau Deras Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi

Authors

  • Israwati Israwati STIE Dharma Putra
  • Hermansyah Hermansyah STIE Dharma Putra
  • Jasmar Manshur STIE Dharma Putra Pekanbaru
  • Marwansyah Marwansyah STIE Dharma Putra

DOI:

https://doi.org/10.47927/jasd.v1i2.180

Keywords:

pelatihan, kewirausahaan, motivasi, pengabdian bagi PKK

Abstract

Pengabdian adalah salah satu Tridharma Perguruan Tinggi yang menjadi kewajiban bagi seluruh dosen minimal satu kali dalam setahun. STIE Dharma Putra Pekanbaru mengadakan Program Pengabdian Masyarakat dalam bentuk pelatihan yang dilaksanakan di desa Pulau Deras Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi. Cara yang digunakan dalam pelatihan ini sesuai dengan tema yaitu memberikan motivasi kepada audien yaitu ibu-ibu PKK desa Pulau Deras Kecamatan Kuantan Singingi. Penyampaian utama dilakukan dalam bentuk ceramah tentang keutamaan kewirausahaan dalam Islam, kekuatan kewirausahaan dalam menopang perekonomian negara kemudian didiskusikan dengan audien. Pelatihan kewirausahaan dilakukan dengan bentuk praktik dalam membuat Ubi Frozen. Ubi yang digunakan adalah jenis ubi roti yang dapat dimasak dalam dua (2) cara sebelum di frozen (dibekukan di dalam freezer) yaitu melalui dikukus kemudian dibekukan dan digoreng tidak terlalu masak kemudian dibekukan. Selain Ubi, produk kewirausahaan yang di sampaikan adalah goreng pisang kipas frozen. Para audien terlihat sangat antusias dalam menyambut pengabdian yang dilakukan pada tanggal 26 Desember 2020 hal ini terlihat dalam pertanyaan-pertanyaan yang di ajukan terutama narasumber pada saat pelatihan juga memperlihatkan cara memasak melalui video kemudian membawa contoh ubi frozen yang sudah masak maupun yang masih setengah jadi (belum digoreng) termasuk goreng pisang kipas frozen. Luaran dari pengabdian ini adalah tim pengabdian menyediakan bibit dari ubi roti untuk ditanam oleh di lingkungan tempat tinggal ibu-ibu PKK desa Pulau Deras Kecamatan Pangean Kabupaten Kuantan Singingi yang ternyata menurut info dari audien bahwa bibit tersebut belum ada di desa Pulau Deras. Kegiatan Pengabdian dalam bentuk pelatihan ini berjalan lancar sesuai perencanaan dari awal hingga akhir acara hal ini tampak pada kehadiran audien yang cukup ramai dan komunikasi dua arah yang terjalin antara tim pengabdian dan audien.

References

Eka Budiyanti. 2020. Dampak Virus Corona Terhadap Sektor Perdagangan dan Pariwisata Indonesia. Majalah Info Singkat Vol.XII, No.4/II/Puslit/Februari/2020.

Gitosardjono, Sukamdani Sahid. Wirausaha Berbasis Islam & Kebudayaan. Jakarta: Pustaka Bisnis Indonesia, 2013.

Jasmar. 2019. Pengaruh Faktor Personal dan Lingkungan Sosial Terhadap Minat Berwirausaha Calon Sarjana Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Tahun Akademik 2018/2019 (Tesis UIN Suksa Riau Prodi Ekonomi Islam).

LukmanPrayitno:https://www.riauonline.co.id/riau/read/2020/08/09/dampak-covid-19-ekonomi-riau-minus-32-persen

Mangkunegara, A.P. 2013, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Remaja Rosdakarya, Bandung.

Marihot, Tua Efendi Hariandja, 2009 : Manajemen Sumber Daya Manusia, Pengadaan, Pengembangan, Pengkompensasian, Peningkatan Produktivitas Pegawai. Jakarta : Grafindo

Nurmansyah, 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia Suatu Pengantar. Unilak Press, Pekanbaru

Suryana. Kewirausahaan: Kiat dan Proses Menuju Sukse., Jakarta: Salemba Empat, 2013.

Suwanto & Priansa, D. 2011. Manajemen SDM dalam Organisasi Publik dan Bisnis. Bandung : Alfabeta.

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200925172634-532-551079/17-persen-rumah-tangga-miskin-belum-terima-bansos-pemerintah

Wijoyo, H., & Haudi, H. (2021, January). PENYULUHAN TEKNIK PEMASARAN KERUPUK RASA JENGKOL “DONG DONG SNACK” PEKANBARU. In PROSIDING SENANTIAS: Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (Vol. 1, No. 1, pp. 643-650).

Wijoyo, H. (2020). Sosialiasi Sistem Penilaian Akreditasi (SisPenA) Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Pendidikan Non Formal (PNF) di Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Propinsi Riau. ARBITRASE: Journal of Economics and Accounting, 1(1), 7-10.

Downloads

Published

2021-08-28